Rabu, 13 Maret 2013

Wisata favorite







Banyak sekali sarana wisata di Taman mekarsari Bogor. Taman seluas 264 hektar ini dilengkapi dengan sarana wisata untuk wisatawan nusantara maupun mancanegara. Wisata di tengah taman buah didukung oleh berbagai wahana yang mendekatkan pengunjung kepada alam.Disana juga ada bangunan air terjun buatan terbesar yang didalamnya ada kantor yang masih aktif digunakan. Biasanya air terjun ini sangat bagus digunakan sebagai objek fotografi.

Untuk melihat-lihat luasnya taman buah mekarsari, saya harus menaiki kereta yang sudah disediakan dengan membeli karcis 10.000/ orang. Disana kita bisa melihat luasnya kebun yang ditanami dengan berbagai macam buah, Di dalam keretanya juga telah disediakan pemandu yang akan menjelaskan tentang jenis tanaman-tanamannya serta asal dari tanaman itu. Disana saya diturunkan di sebuah danau, namanya danau Cipicing, di danau itu ada jembatan goyang yang panjang tetapi hanya boleh dinaiki 50 orang saja, di danau juga ada wisata airnya,seperti sepeda air,perahu dll.

Di taman wisata mekarsari, kita juga bias membeli buah-buahan yang baru dipetik atau yang sudah disediakan oleh penjualnya.Bisa nyobain buahnya juga disana dan kalau mau menanam buah, bisa langsung membeli bibitnya. Inilah tempat wisata favorite ku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar